Minggu, 15 Januari 2012

Tugas 3

Perspektif perilaku menyatakan bahwa perilaku sosial kita paling baik dijelaskan melalui perilaku yang secara langsung dapat diamati dan lingkungan yang menyebabkan perilaku kita berubah. Perbedaan utama dalam perspektif perilaku meletakkan struktur sosial (makro) sebagai perilaku sosial individu, sedangkan sebagian lebih memandang individu (mikro) merupakan agen yang aktif dalam membentuk perilakunya sendiri.

Struktur Makro

Struktur Makro tersebut beranggapan bahwa perilaku dan sifat manusia terbentuk dari struktur sosial yang ada di luar manusia dan bersifat mendahului individu. Jadi struktur tersebut mereproduksi aturan, nilai, pranata, dan normal sosial yang akan membentuk pola perilaku manusia. Struktur sosial, apapun dasarnya baik itu ekonomi maupun nilai nilai social dianggap lebih dominan sebagai faktor utama pembentuk perilaku individu.Jadi manusia lebih di asumsukan sebagai makhluk sosial yang di kendalikan oleh aturan aturan berdasar yang berlaku secara umum.

Struktur Mikro  

Perspektif mikro menjelaskan bahwa sumber sumber motivasional perilaku manusia bukan berada dalam dirinya melainkan berada pada nilai nilai yang di hargai dan disediakan oleh struktur sosial masyarakat dimana individu itu hidup.     
Dalam hal ini saya menggunakan paham dari seorang sosiolog asal Amerika yang bernama Randall Collins, yaitu Mikrososial yang berarti hubungan interaksi antar individu dalam masyarakat, dan Makrososial yang berarti hasil dari interaksi antar individu dalam masyarakat.

Dari pengertian MIKROSOSIAL dan MAKRSOSIAL di atas dapat di ambil contoh sebagai berikut :

            Saya adalah pemuda di sebuah komplek, kemudian saya dan teman-teman saya di komplek tersebut mengadakan rapat untuk membentuk suatu organisasi pemuda di komplek tersebut yang disebut (Anak Karangtaruna). Kemudian saya dan teman-teman saya berdiskusi untuk mendapatkan apa saja yang terbaik untuk organisasi tersebut dan memilih calon terbaik untuk di tempatkan pada seksi-seksi yang akan mengembangkan organisasi tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar